Pengertian kepemimpinan dalam manajemen olahraga

Volimaniak. Kemarin saya sudah sedikit banyak menyinggung tentang fungsi managemen selain ada latihan dalam meningkatkan suatu organisasi kita harus juga bisa meningkatkan organisasi melalui faktor penting yaitu dengan cara manajemen yang baik. dalam manajemen tentunya yang menjadi faktor utama berjalan atau tidaknya dalam suatu organisasi adalah dengan pemimpin yang baik. yang tentunya bisa memimpin dengan baik atau tidak. ok langsung saja berikut saya akan jelaskan apa sih pemimpin itu sebenarnya.
http://volimaniak.blogspot.com/

















 
A. Pengertian Pemimpin

Banyak teori tentang munculnya kepemmpinan, sebagai contoh pendapat Peter F. Drucker mengatakan bahwa :pemimpin dilahirkan : ( born leaders) atau pemimpin di bentuk (leader are made). Sebenarnya apakah kepemimpinan dalam manajemen olahraga penting? kalau menurut saya sangat penting karena yang membutuhkan manajemen yang baik tidak cuma organisasi tertentu atau bahkan bisnis. dalam olah raga juga perlu sekali manajemen khususnya dalam sebuah klub agar nantinya dapat berkembang dan maju.lebih jauh dikatakan bahwa "kepemimpinan itu harus dipelajari dan dapat dipelajari" ( Drucker, 1996 ). Meskipun banyak teori tentang asal mulanya timbulnya seorang pemimpin. dibawah ini terdapat rangkuman beberapa kepemimpinan antaea lain :

1. Teori hereditary 

Menyatakan bahwa seseorang akan menjadi pemimpin karena ia dilahirkan dengan bakat-bakat kepemimpinan yang menonjol (leaders and born )

2. Teori sosial

Ibarat kutub utara dan selatan maka dapat dikatakan bahwa teori heredity berada dikutub utara dan teri sosial di kutub selatan, Teori sosisal akan memberikan ajaran bahwa pemimpin itu dapat dibentuk, dengan diberikan pendidikan dan pengalaman, jadi tidak semata-mata dilahirkan.

3. Teori ekologi

Merupakan penggabungan teori diatas, artinya teori ini berpendapat bajwa seseorang akan dapat menjadi pemimpin yang baik apabia ia dilahirkan dengan bakat-bakat kepemimpinan, dan bakat tersebut kemudian dikembangkan melalui pendidikan, pelatihan dan pemberian pengalaman-pengalaman, sehingga akhirnya akan timbul pemimpin yang handal.

Kiat menjadi pemimpin yang sukses :

a. kenalilah kemampuan dan motivasi anda
b. kenalilah ciri-ciri dan keinginan dari yang dipimpin
c. fleksibel dalam cara memimpin
d. beri kesempatan pada yang lain apabila situasi memerlukan demikian
e. sukses anda ditentukan oleh pemimpin dan situasi lingkungan, bukan oleh usaha anda semata
f. hanya dengan memerintah semata akan menghilangkan nuansa kemampuan mempengaruhi orang lain.
g. pendelegasian dan memotivasi akan menggairahkan yang dipimpin.
h. berikan pengalaman untuk melatih pemimpin masa depan.

itulah sedikit materi di managemen olahraga, semoga bisa bermanfaat 
Powered by Blogger.