Cara Melakukan Kayang Pada Senam Lantai Dengan Benar

Kayang itu bisa diartikan sebuah posisi berbaring telungkup dan posisi badan diangkat ketas dengan topangan kedua tangan dan kedua kaki, gerakan kayang ini agaknya memang sulit dilakukan bagi yang tidak memiliki kelenturan badan yang baik.

Untuk bisa melakukan gerakan kayang perlu kelenturan otot pinggan dan juga proses ini bisa dilatih dengan berbagai cara agar anda bisa melakukan gerakan kayang dengan benar.

Kayang adalah salah satu bentuk gerakan senam lantai yang mana melibatkan kekuatan otot perut,pinggang,tangan dan kaki,disini saya asumsikan gerakan ini memerlukan kekuatan yang prima dan juga kelenturan yang baik, jika anda salah latihan gerakan kayang bisa menyebabkan cidera otot dan bisa ringan maupun fatal.

Anda mungkin bertanya-tanya lantas bagaimana cara melakukan gerakan kayang yang benar itu, nah anda tidak usah bingung lagi karena sesaat lagi anda akan menemukan jawabannya, karena sesuai topik kali ini masih dalam lingkup senam lantai khususnya cara melakukan gerakan kayang akan volimaniak bahas secara detail.

Latihan gerakan kayang ini bisa anda mulai dari gerakan tiduran maupun gerakan berdiri langsung bagi yang sudah bisa pastinya mudah saja. gerakan kayang ini pun bisa anda rangkai gerakan dengan gerakan senam lantai lainnya sehingga akan menghasilkan sebuah kombinasi gerakan yang unik dan menjadi seni yang menawan. langsung saja berikut penjelasan lengkapnya.
gerakan kayang senam lantai
Kayang adalah suatu bentuk atau sikap badan telentang yang membusur bertumpu pada kedua tangan dan kedua kaki dengan lutut. Gerakan kayang adakan mudah dilakukan apabila :

  • memiliki kekuatan otot perut, punggung dan paha.
  • Memiliki kelentukan persendian bahu, ruas-ruas tulang belakang, dan persendian panggul
  • Memiliki kekuatan lengan dan bahu untuk menopang Sikap kayang dapat dilakukan dari sikap tidur dan berdiri.

Latihan Kayang Dari Posisi Tidur


Cara latihan kayang dari posisi tidur adalah sebagai berikut :
1) Sikap awal :
  1. tidur telentang
  2. kedua lutut ditekuk, kedua tumit rapat pada pinggul,
  3. kedua siku ditekuk dan telapak tangan melekat pada matras/lantai, ibu jari disamping telinga
2) Gerakan ;
  1. Badan diangkat keatas, kedua tangan dan kaki lurus
  2. Masukkan kepala diantara 2 tangan

Latihan Kayang dari sikap berdiri


1) Sikap awal
  1. Posisi badan tegak berdiri
  2. kedua tangan disamping kaki
2) Gerakan 
  1. Secara bersama-sama/satu tangan diayunkan kebelakang, kepala tengadah dan badan melenting kebelakang
  2. Sama dengan cara melakukan guling ke
  3. depan tungkai ditekuk, tetapi saat punggung mengenai matras tangan menolak, tungkai lurus dan paha dekat dengan dada
  4. Kemuaian lemparkan tungkai kedepan diikuti tolakan tangan, tumpuan tangan disamping paha dekat pantat, badan condong kedepan, dagu dekat dada berakhir pada sikap berdiri badan bungkuk.
Secara umum pun gerakan kayang dilakukan dengan cara sebagai berikut :

Sikap permulaan berdiri, keduan tangan menumpu pada pinggul. Kedua kaki ditekuk, siku tangan ditekuk, kepala di lipat ke belakang. Kedua tangan diputar ke belakang sampai menyentuh matras sebagai tumpuan. Posisi badan melengkung bagai busur.

Demikian informasi yang bisa volimaniak share mengenai latihan gerakan kayang senam lantai, semoga bisa bermanfaat bagi anda yang hendak berlatih dan saya ucapkan semoga cepat bisa ya, latihan yang rutin dan penuh kerja keras akan membuahkan hasil yang maksimal,selamat berlatih ya,...
Powered by Blogger.